Category:
10 Tips Sederhana Untuk Mengurangi Kecanduan Game
Tidak ada satupun di dunia ini yang baik jika dilakukan secara berlebihan, begitu juga dengan aktifitas gaming yang digandrungi banyak kalangan ini. Kegemaran bermain game ini akan berdampak pada hingga membuat lupa waktu sampai lupa segala hal. Bahkan bermain game merupakan resiko yang perlu diwaspadai menurut Badan Kesehatan Dunia (WHO) tahun 2018, gaming disorder atau kecanduan game sudah masuk dalam klasifikasi International Classification of Diseases (ICD)-DSM. Nah, berikut ini tips yang kamu butuhkan!
-
Berkomitmenlah atau janji pada diri sendiri untuk lepas dari kebiasaan bermain game. “Harus niat!”lah bahasa sederhananya. Karena jika sudah ada niat yang kuat maka rencana pun akan terealisasi. Perlu banget punya niat yang besar untuk berubah, karena jika berbagai cara sudah dicoba, tapi kamu sendiri belum bisa berkomitmen. Dapat dipastikan kamu tidak akan lepas dari kecanduan bermain game. Bisa juga dengan mengarahkan niat itu dengan mengubah pola pikir; memikirkan apa yang menjadi tujuan jangka panjang secara tidak langsung itu akan membuat kita akan sadar bahwa bermain game akan menghalangi tercapainya tujuan tersebut.
-
Lakukan perubahan secara bertahap. Pelan-pelan aja, bertahap berubahnya. Karena perubahan secara ekstrim, hanya akan menghasilkan tingkat keberhasilan yang rendah. Nah bisa nih misalnya dengan mengurangi waktu bermain game dengan durasi 10-15 menit per hari, lalu ditingkatin lagi menjadi 15-20 menit pada keesokan harinya.
-
Mengubah pola bermain/batasi waktu bermain game. Bisa dicoba juga nih buat batasi bermain game dengan misalnya hanya satu jam untuk sekali main. Bisa juga dengan membatasi frekuensi memainkan game tersebut. Misalnya kamu hanya memainkan game sekali dengan durasi tertentu pada sore atau malam hari atau sebagai reward kalau pekerjaan mu sudah tuntas. Jika kamu berhasil menerapkan prinsip pembatasan, mindset dan kebiasaan kamu untuk ngegame pun akan berkurang.
-
Alihkan keinginan ngegame dengan kegiatan lain. Coba yuk alihkan diri kamu ketika keinginan ngegame itu muncul dengan kegiatan lain yang lebih menghibur atau bermanfaat. Coba kegiatan baru, jalan-jalan, olahraga, berbisnis, berorganisasi yang memungkinkan kamu lepas dari game.
-
Perbanyak aktifitas fisik. Kegiatan fisik akan membantumu untuk sedikit demi sedikit lupa dengan game. Coba deh jalan-jalan ke tempat hiburan, atau tempat-tempat baru yang belum pernah kamu kunjungi, yang pasti kamu tidak diam didalam rumah saja.
-
Berinteraksi dengan orang lain di sekitar. Bisa banget nih kumpul bareng teman-teman, berbincang-bincang, bertukar pendapat. Selain bisa mengalihkan kamu dari bermain game, ketemu teman bisa memperluas relasi dan wawasan kamu lho!
-
Jauhkanlah game atau ponsel saat malam. Menurut survey yang dilakukan ke banyak gamers, waktu paling nyaman dan enak dalam memainkan game adalah malam hari. Karena di waktu tersebut para gamer akan bertemu lawan-lawan yang seimbang. Nah! Bisa banget nih buat hindari zona nyaman ini dengan jauh jauh dari gawaimu di waktu malam, minimalnya setengah jam sebelum waktu tidur normalmu.
-
Kurangi perangkat untuk bermain. Hapus tumpukan koleksi game di poselmu. Karena ga semua game bisa kamu tuntas kan secara bersamaan. Sebagai salah satu tahap buat mengurangi bermain game, kamu bisa menghapus beberapa aplikasi game yang ada di gadget mu.
-
Mencari tahu tentang walkthroughts serta cheat game tersebut. Kenapa tu ngecheat bisa jadi solusi kamu kalau mau mengurangi bermain game? karena setelah mengetahui segala hal tentang game yang dimainkan, akan timbul perasaan menjadi kurang menantang dan cenderung membuat perasaan cepat bosan ketika bermain karena sudah tahu apa yang akan terjadi di level selanjutnya.
-
Melakukan terapi jika dirasa perlu.
Semoga kamu bisa mengendalikan dirimu. [shb]